Dinkes Kotabaru dan Puskesmas Adakan Sunatan Massal - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Rabu, 20 Desember 2023

    Dinkes Kotabaru dan Puskesmas Adakan Sunatan Massal

    Kotabaru,
    Setidaknya 100 anak mengikuti khitanan atau sunatan massal yang dilaksanakan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kotabaru dalam rangkaian memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 59 tahun 2023.

    Sunatan massal tersebut dilaksanakan di sejumlah kecamatan berkerjasama dengan Puskesmas. Pada kesempatan itu Bupati Kotabaru, Said Jafar berkesempatan meninjau kegiatan tersebut.

    "Meninjau Puskesmas yang ada di Kecamatan Pulau Laut Selatan, karena saya lihat tadi ada sunatan massal, dimana kegiatan tersebut dalam rangka Hari Kesehatan Nasional ke 59 sekaligus memanfaatkan hari libur sekolah anak-anak," ujar Bupati.

    "Jadi kita adakan sunatan massal ini untuk membantu masyakat, dan kegiatan ini akan menjadi agenda rutin Dinas Kesehatan Kotabaru," ungkap Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kotabaru, Erwin Simanjuntak, SKM, M.AP.

    "Kegiatan ini merupakan upaya kita dalam menjaha kesehatan. Oleh karena itu diharapkan mereka yang dikhitan hari ini mendapat berkah dan sehatnya," Plt Kabid Sumber Daya Kesehatan, Akhmad Saleh, S. Farm, Apt menambahkan. ©Jurnalisia™

    Penulis : Agus Ariyanto 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda