Hari Bhakti PUPR ke 79 di Kotabaru Dimeriahkan Bermacam Lomba - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Rabu, 18 Desember 2024

    Hari Bhakti PUPR ke 79 di Kotabaru Dimeriahkan Bermacam Lomba



    Kotabaru,
    Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kotabaru dalam rangkaian memperingati Hari  Bhakti PUPR ke 79 melaksanakan bermacam kegiatan baik bakti sosial, dan bermacam lomba di lingkup Dinas PUPR. 

    Puncak peringatan dengan tema "Membangun Negeri Untuk Rakyat" dilaksanakan di halaman Kantor Dinas PUPR Kabupaten Kotabaru, Rabu (18/12/24).

    Hadir Kadis PUPR Kabupaten Kotabaru, Suprapti Sri Astuti, Sekretaris, Dwi Handoko, para Kabid, Staf , serta para undangan dari Pimpinan Kontraktor dan Konsultan mitra Dinas PUPR Kabupaten Kotabaru.

    Ketua Panitia Pelaksana Peringatan, Dwi Handoko mengatakan, pihaknya melaksanakan berbagai rangkaian kegiatan diantaranya bermacam lomba untuk karyawan dan kontraktor, konsultan mitra kerja  di lingkup Dinas PUPR, serta cek kesehatan dan  bakti sosial berupa penyerahan sumbangan kepada Panti Asuhan di Kotabaru.
     
    Ia juga mengucapkan terimakasih kepada Kadis PUPR Kabupaten Kotabaru yang telah berkerja secara maksimal bersama elemen-elemen lainnya yang telah memberikan dukungan; sehingga terlaksananya kegiatan Peringatan Hari Bakti PUPR ke 79 dengan baik.

    Pada kesempatan ini Sekretaris bersama para Kabid juga memberikan penghargan dan bingkisan kepada para Purna ASN di lingkup Dinas PUPR Kabupaten Kotabaru. ©Jurnalisia™

    Penulis : Agus Ariyanto
    👀 6127

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...