Puskesmas Sebamban II Tanah Bumbu Aktif Promosi Cegah HIV/AIDS dan IMS - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Senin, 01 April 2024

    Puskesmas Sebamban II Tanah Bumbu Aktif Promosi Cegah HIV/AIDS dan IMS

    Tanah Bumbu,
    “Program pembinaan dan sosialisasi HIV/AIDS merupakan bagian dari promosi bidang kesehatan dan penyuluhan HIV/AIDS di Tanah Bumbu,” ungkap Bidan Mimin, Pengelola Program HIV/AIDS dan IMS (Infeksi Menular Seksuial) pada Puskesmas Perawatan Sebamban II Kecamatan Angsana.

    Menurut Bidan Mimin, penyuluhan ini aktif dilakukan di 9 desa termasuk tempat hiburan malam dan warung remang-remang.

    Ditegaskannya upaya dan pencegahan terhadap risiko HIV/AIDS ini yang tidak cuma ditularkan oleh penjaja seks saja, tetapi juga diantaranya melalui alat cukur rambut, alat tato alis, alat tato bibir atau alat tato tubuh yang terkontaminasi darah/cairan tubuh dari penderita HIV/AIDS.

    "Kita berusaha mengubah pola pikir dan kesadaran masyarakat terhadap bahaya penyakit tersebut, serta memberikan edukasi mengenai cara pencegahan dan pengobatannya,” ujar Bidan Mimin. ©Jurnalisia™
    👀 9603

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda