
Industri warga lokal Kotabaru khususnya Kerupuk Ikan Tengiri, mengharapkan bantuan dari Dinas Koperasi dan UKM berupa mesin pemisah tulang ikan, mesin penggiling daging ikan, pemotong kerupuk dan bantuan modal usaha.
Hal ini diungkapkan oleh Nanang Gunawan, seorang wiraswastawan lokal, pemilik produk Kerupuk Ikan Tengiri cap Burung Camar. Industri kecil yang memproduksi khusus kerupuk ini sudah menjalankan usahanya selama 12 tahun, dibantu 7 orang karyawan, dalam sebulan mampu memproduksi 1.5 ton kerupuk ikan. (Christ)


Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.