Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu Kunjungi Warga Nelayan Tersandung Masalah di Kotabaru - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Kamis, 13 Maret 2025

    Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu Kunjungi Warga Nelayan Tersandung Masalah di Kotabaru

    Tanah Bumbu,
    Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Kotabaru, Hasanuddin, S.Ag, MA mengunjungi Polairud Polres Kotabaru untuk melihat kondisi sejumlah warga Nelayan asal Tanah Bumbu yang tersandung masalah di perairan Kotabaru karena dituduh menggunakan alat tangkap ikan yang tak diperbolehkan oleh Kementerian Perikanan.

    "Kita sudah bertemu dengan pihak Polairud; mengenai para warga Nelayan itu; yang mana mereka tak mengerti kenapa bisa dituduh seperti itu," ungkap Hasanuddin yang adalah Politisi dari PKB ini.

    Menurut Hasanuddin, selama ini warga Nelayan itu memang menggunakan alat tangkap jenis lampara; yang juga digunakan oleh para warga Nelayan di wilayah Kotabaru.

    "Kalau menggunakan alat tangkap jenis itu, saya berharap jangan ada perbedaan antara warga Nelayan Kotabaru maupun dari Tanah Bumbu," harap Hasanuddin, yang tetap akan memfasilitasi para warga Nelayan. ©Jurnalisia™
    👀 1796

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...