Pemkab Kotabaru melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3AP2KB) melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakoor) Tim Percepatan Penurunan Stunting, bertempat di satu hotel di Kotabaru, Kamis (16/05/24).
Rakoor dibuka oleh Asisten I Setdakab Kotabaru Bidang Pemerintahan dan Kesra, Minggu Basuki, dihadiri Kadis P3AP2KB Kotabaru Ir. Sri Sulistiayani, M.Ph, Muapida, para Camat se Kabupaten Kotabaru, Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) dan lainnya.
"Dengan adanya Rapat Koordinasi TPPS Tingkat Kabupaten Kotabaru ini dapat memberikan hasil yang optimal dalam penurunan kasus stunting di Kabupaten Kotabaru," kata Sri Sulistiyani.
Adapun pembiayaan Rakoor ini berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Non Fisik Advokasi Program Kependudukan Keluarga Berencana dan pembangunan keluarga kepada stakeholder dan mitra kerja Tahun Anggaran 2023. ©Jurnalisia™
Penulis : Agus Ariyanto
👀 3980
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.