Jurnalisia,
Najwa Karam.
Lahir di Zahle Lebanon pada 26 Pebruari 1966 dari keluarga penganut agama Kristen Melkite, ayahnya bernama Karam Karam, sedangkan ibunya bernama Barbara Chahine Karam.
Penyanyi Lebanon ini dikenal sebagai "Shams el-Ghinnieh" (Matahari Lagu Arab); yang telah menjual lebih dari 60 juta rekaman di seluruh dunia dan diakui sebagai satu diantara Penyanyi Arab terlaris sepanjang masa.
Najwa memulai karir musiknya setelah memenangkan kompetisi menyanyi "Layali Lubnan" pada tahun 1985. Album pertamanya, "Ya Habayeb", dirilis pada tahun 1989. Dikenal karena gaya musiknya yang unik, yaitu perpaduan antara musik tradisional Lebanon dan musik modern Arab. Najwa telah menerima banyak penghargaan, termasuk beberapa Murex d'Or Awards dan World Music Awards.


Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.