Pemkab Tanah Bumbu Ikuti Apel Kesiapsiagaan Bencana Karhutla - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Senin, 26 Mei 2025

    Pemkab Tanah Bumbu Ikuti Apel Kesiapsiagaan Bencana Karhutla



    Tanah Bumbu,
    Plt Asisten Setdakab Tanah Bumbu Bidang Pemerintahan dan Kesra, Putu Wisnu Wardana, SE, M.Si mewakili Bupati Apel Kesiapsiagaan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), bertempat di halaman kantor Polres Tanah Bumbu, Senin (26/05/25).

    Apel dipimpin langsung Kapolres Tanah Bumbu, AKBP Arief Prasetya, SIK, M.Med.Kom, diikuti Satpol PP dan Damkar, BPBD, Manggala Agni, Dishub, Dinkes, TNI serta Polri.

    “Ini menjadi cermin betapa pentingnya langkah preventif dan responsif yang terintegrasi dan berkelanjutan. Dengan kesiapsiagaan, kita berharap tidak ada lagi bencana kabut asap yang melumpuhkan aktivitas masyarakat dan mengancam keselamatan jiwa,” kata Kapolres.

    Ia juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap bahaya kebakaran hutan dan lahan, serta mengingatkan para petugas agar berkerja dengan penuh kehati-hatian. ©Jurnalisia™
    👀 2462

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...